Personel Sihumas Polres Kapuas Ikuti Kegiatan Sarasehan dan Dialog Kebangsaan dalam Rangka Hari Jadi Humas Polri ke-73 Tahun 2025

oleh -16 Dilihat
banner 468x60

Personel Seksi Humas (Sihumas) Polres Kapuas mengikuti kegiatan Sarasehan dan Dialog Kebangsaan dengan tema “Transformasi Polisi Humanis Guna Mendukung Harapan Masyarakat” yang diselenggarakan oleh Lembaga Pendidikan dan Pelatihan (Lemdiklat) Polri bertempat di Auditorium STIK PTIK, Jakarta, pada Kamis (30/10/2025).

Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Jadi Humas Polri ke-73 Tahun 2025, dan diikuti secara virtual melalui Zoom Meeting oleh Personel Sihumas Polres Kapuas dari ruang Sihumas Polres Kapuas.

banner 336x280

Dalam kegiatan ini, para peserta mendapatkan materi dan arahan mengenai pentingnya peran Humas Polri dalam membangun citra positif institusi melalui pendekatan komunikasi yang humanis, transparan, dan adaptif terhadap perkembangan masyarakat serta teknologi informasi.

Kasihumas Polres Kapuas AKP Suroto, S.H., M.M. menyampaikan bahwa kegiatan ini sangat bermanfaat bagi personel Humas untuk meningkatkan kemampuan komunikasi publik yang berorientasi pada pelayanan masyarakat.

“Momentum Hari Jadi Humas Polri ke-73 ini menjadi pengingat bagi kami untuk terus bertransformasi menjadi Humas yang semakin humanis, adaptif, dan responsif terhadap harapan masyarakat. Melalui sarasehan ini, kami belajar memperkuat komunikasi publik yang membangun kepercayaan dan kedekatan antara Polri dengan masyarakat,” ujar AKP Suroto.

Beliau juga menambahkan bahwa Humas Polres Kapuas akan terus memperkuat perannya sebagai jembatan informasi antara Polri dan masyarakat melalui pemberitaan yang faktual, berimbang, dan mengedepankan nilai-nilai humanis.

Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya Polri dalam mewujudkan transformasi menuju institusi yang Presisi, Humanis, dan dipercaya masyarakat, sejalan dengan semangat Hari Jadi Humas Polri ke-73 Tahun 2025.

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.